
Bus Karunia Bakti di Cisarua (Foto: GLobal TV)
"Kita menjadikan bahan untuk ujian praktek daripada SIM agar lebih selektif lagi. Kita juga mendorong dinas perhubungan lebih memperketat dalam uji kelayakan kendaraan bermotor (KIR)," ujar Saud kepada wartawan, Senin (13/2/2012).
Saud juga menyarankan agar kendaraan, khususnya kendaraan umum, agar selalu diperiksa kelayakan jalannya jangan sampai ada yang bermasalah seperti beberapa kasus kecelakaan seperti di Sumedang, Cisarua, dan Majalengka.
"Untuk kendaraan umum penyebabnya biasanya karena kelebihan penumpang, kecepatan tinggi, kondisi pengemudi, konstruksi jalan dan kondisi cuaca," imbuhnya.
Selain itu, tambah Saud, pengendara juga harus mematuhi aturan-aturan lalu lintas yang berlaku di jalan raya serta mematuhi tata cara mengemudi yang baik.
sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar