Minggu, 18 Mei 2014

Home » , » Kehebatan Manfaat Bayam yang Luar Biasa

Kehebatan Manfaat Bayam yang Luar Biasa




Dunia Informasi – Bayam adalah salah satu sayuran sehat yang memiliki banyak nutrisi di dalamnya. Bayam mengandung vitamin A, K, D, dan E. Selain itu, bayam juga menjadi sayuran yang banyak mengandung asam lemak omega-3. Di dalam bayam pun terkandung zat anti-kanker dan antioksidan yang baik untuk kesehatan tubuh.

Seperti halnya sayuran berdaun hijau, bayam juga menjadi sumber beta-karoten yang melimpah. Beta karoten adalah antioksidan yang sangat kuat dan bisa mengurangi risiko katarak. Penelitian juga mengungkap bahwa bayam baik untuk melawan penyakit jantung dan kanker.


Bayam juga mengandung phytochemical yang bisa mencegah penyakit yang berkaitan dengan usia tua seperti degenerasi makula, serta mengontrol tingkat gula dalam darah. Bayam juga bisa menjadi sumber magnesium yang baik.

Seperti dilansir oleh Health Me Up (16/05), magnesium adalah nutrisi yang diperlukan untuk menjaga fungsi saraf dan otot agar tetap sehat. Selain itu, magnesium juga baik untuk mengontrol ritme jantung dan menjaga kesehatan sistem kekebalan tubuh.

Vitamin A dalam bayam juga penting untuk pertumbuhan jaringan tubuh, termasuk kulit dan rambut. Vitamin A juga membantu membentuk dan menjaga tingkat kolagen yang penting untuk kesehatan tubuh. Jadi, jangan ragu untuk mengonsumsi bayam setiap hari atau menambahkan bayam dalam diet Anda.

# via Belajar Hidup Sehat








Tidak ada komentar:

Posting Komentar