Jumat, 29 Maret 2013

Home » » Rp30 Miliar, Biaya Datangkan Lionel Messi Cs ke Indonesia

Rp30 Miliar, Biaya Datangkan Lionel Messi Cs ke Indonesia




Dunia Informasi - Tiga negara raksasa sepakbola dunia rencananya akan hadir di Indonesia pada 2014 nanti. Argentina, Brasil dan Portugal dijadwalkan akan menjadi lawan latih tanding timnas Indonesia jelang Piala AFF 2014.

Pada pemaparan program jangka panjang yang dibuat Badan Tim Nasional (BTN) PSSI, Timnas rencananya akan kedatangan lawan-lawan dari negara-negara dengan tradisi sepakbola yang kuat. Belanda, Chile, sampai Jepang dijadwalkan hadir pada 2013 ini. Kedatangan mereka sebagai bagian persiapan Timnas menghadapi laga-laga kualifikasi Piala Asia 2015.

Namun, program BTN tidak berhenti sampai di situ. Masih ada tiga ujicoba yang akan digelar pada tahun berikutnya. Brasil dan Portugal kemungkinan akan datang pada Agustus atau Oktober 2014. Sedangkan laga melawan Argentina sudah ditentukan pada 9 September 2014.

"Kami sudah berbicara dengan Federasi mereka dan tak ada masalah. Itu tanggal (9 September) yang diminta oleh mereka," ujar Rudolf Yesayas, Ketua Hubungan Luar Negeri BTN, pada jumpa pers Kamis sore.

Rudolf mengungkapkan bahwa PSSI harus merogoh dana sampai Rp30 miliar untuk mendatangkan Lionel Messi dan kawan-kawan. "Untuk match fee saja, kita harus mengeluarkan U$30 juta. Tapi, kami dijanjikan Argentina pasti mendatangkan tim utama, termasuk Messi," lanjutnya.

Untuk Brasil dan Portugal, sampai saat ini laga tersebut memang belum pasti. Namun, BTN akan terus mengusahakan laga ujicoba yang maksimal untuk Timnas. "Ini karena target kami menjadi juara di Piala AFF 2014 nanti," tambahnya.

(viva/29/3/13)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar