Rabu, 09 Januari 2013

Home » , » PREDIKSI TEKNOLOGI PONSEL ANDROID DI TAHUN 2013

PREDIKSI TEKNOLOGI PONSEL ANDROID DI TAHUN 2013


PREDIKSI TEKNOLOGI PONSEL ANDROID DI TAHUN 2013


Ponsel dengan sistem operasi Android menjadi yang terpopuler di industri smartphone saat ini. Di tahun 2013, sudah pasti ponsel dengan OS Android akan mengalami berbagai peningkatan fitur yang didukung oleh para vendor besar yang memproduksi hardwarenya. Prediksi trend teknologi ponsel dengan OS Android di tahun 2013 adalah sebagai berikut:

1. Layar semakin besar dan semakin tajam resolusinya. Di tahun 2013, tren layar besar dan tajam diperkirakan makin merebak saja. Terlebih, konsumen terbukti punya minat kuat terhadap ponsel dengan layar besar.

2. Ponsel android murah semakin berkualitas. Bukan tidak mungkin prosesornya pun sudah dual core seiring munculnya berbagai teknologi baru yang mereduksi harga teknologi lama. Demikian juga dengan teknologi lain yang selama ini masih barang mewah, kemungkinan akan menjadi hal yang umum di deretan ponsel Android berharga terjangkau.

3. Beterai lebih awet. Salah satu isu utama di smartphone adalah baterai kurang awet. Di tahun 2012, beberapa produsen ponsel mulai membekali handsetnya dengan baterai berkekuatan tinggi untuk menjamin keawetannya. Tahun 2013 ini, tren tersebut diprediksi terus berlanjut. Produsen ponsel mulai menyadari konsumen mempertimbangkan membeli ponsel dengan baterai tahan lama.

4. Android mulai merambah 'wilayah' baru. Android memang mayoritas digunakan di perangkat ponsel dan komputer tablet. Namun mulai merambah perangkat baru seperti kamera. Produsen kamera besar seperti Nikon, Polaroid, Canon atau yang lain mungkin akan segera melakukan langkah serupa. Dan tidak hanya di kamera, Android bisa jadi juga menjadi OS perangkat lain.

5. Dari sisi spesifikasi, Android boleh dibilang paling depan dalam soal mengusung teknologi baru. Tahun 2012 misalnya, ditandai dengan cukup maraknya ponsel Android dengan prosesor empat otak. Maka di tahun 2013, prosesor quad core diprediksi telah menjadi kebutuhan minimal sebuah ponsel cerdas di kelas atas. Minimal kekuatannya quad core 1,5 GHz atau lebih. (KF-TEK/Vey/Detiknet) |Follow KF di Twitter: @koranfesbuk

Tidak ada komentar:

Posting Komentar