Sabtu, 15 Februari 2014

Home » » Keindahan Kota Bawah Air

Keindahan Kota Bawah Air


Pemandangan di Danau Qiandao (big-blue.cn)

Dunia Informasi – Sebuah danau di China memiliki sebuah rahasia kecil. Ya, dinamakan Danau Qiandao, danau buatan ini adalah rumah bagi sebuah kota tua. Terletak di kota Zhejiang, kota bawah air tersebut pertama kali dieksplorasi pada 2001.

Para arkeolog menemukan 265 arca di reruntuhan bangunan jauh di bawah air. Tak tanggung-tanggung, kota bawah air itu berukuran 62 kali luas lapangan bola.

Arsitektur kota mampu membuat siapa pun yang melihatnya merasa kembali ke masa lalu. Bentuk arca dan bangunan-bangunannya pun masih begitu jelas terlihat, seakan-akan kota ini tidak pernah tenggelam.

Kota ini dulunya bernama Shicheng yang dalam bahasa Mandarin berarti Kota Singa. Shicheng dibangun pada dinasti Han pada 208 Masehi. Dinamakan Kota Singa karena terletak di depan pegunungan yang dinamakan Lima Gunung Singa.

Pemandangan kota yang begitu indah ini terletak di kedalaman 26 hingga 40 meter bawah air. Saat ini, kota Shicheng menjadi daya tarik wisata tersendiri. Banyak diver atau penyelam dari seluruh dunia yang berkunjung untuk diving dan melihat kota kuno tersebut langsung dari dekat. (art)

Sumber: Avaxnews




Pemandangan kota tua di bawah Danau Qiandao. Foto: big-blue.cn • VIVAlife

Tidak ada komentar:

Posting Komentar