Rabu, 20 November 2013

Home » » Pulau Sempu, Indah Mempesona Dengan Fenomena Laut Ditengah Pulau

Pulau Sempu, Indah Mempesona Dengan Fenomena Laut Ditengah Pulau

Dunia Informasi - Indonesia memang terbilang sangat banyak sekali destinasi wisata yang sangat indah dan fenomena. Di danau Toba Terdapat pulau ditengah Danau, ada juga sebuah danau yang dihuni ubur-ubur yang tidak punya racun yang ada di Derawan dan ini lain lagi dengan pulau Sempu, yaitu ada sebuah laut yang berada ditengah-tengah pulau.

Pulau sempu yang letaknya berada di kabpaten Malang Jawa Timur tersebut mempunyai destinasi wisata yang sangat fenomena. Dengan lokasi yang tak jauh dari kota Malang tersebut hanya sekitar 80 kilometer kemudia jika dari Surabaya hanya sekitar 180 klometer. Pulau yang disekitar terdapat tumbuhan tropis tersebut, terbentang dengan luas sekitar 877 hektar. Itu semua merupakan cagar alam yang di kelola oleh Balai Konservasi Sumber Daya Alam Jawa Timur (BBKSDA) dan Departemen Kehutanan Indonesia.



Pulau Sempu, Jawa Timur

Dipulau Sempu ini terdapat sebuah laguna segara anakan, itu lah alasan kenapa para wisatawan mau datang kepulau ini. Dengan jarak letak yang sekitar 2.5 kilometer kedalam pulau tersebut, harus melewati hutan yang sangat lebat. Segara anakan tersebut terdiri dari pantai berpasir yang sangat indah dan mempesona.

Air di segara anakan tersebut, nampak sangat tenang sekali dan ini merupakan destinasi cocok untuk anda berenang. Dengan lokasi yang terpencil dan medan yang sangat sulit untuk diakses, laguna ini telah menyuguhkan keindahan yang sangat intim dan privat. Segara anakan tersebut terbentuk dikarenakan adanya air laut yang masuk melalui celah didalam karang.

Bila anda mau menuju pulau Sempu tesebut, maka perjalanan akan sangat menantang dengan medan yang sangat sulit, bagi siapa saja yang ingin menjamah destinasi Pulau Sempu Segara anakan tersebut. Petualangan yang pertama anda akan menyebrang sebuah selat yang dinamakan pantai Sendang Biru kemudian menuju ke Teluk Semut di Pulau Sempu. Kalau anda sudah sampai sini, maka perjalanan pun dimulai dengan jalur Trakking, dengan jarak waktu tempuh sekitar 2 jam. Yang kita lewati yaitu hutan yang sangat lebat dengan kondisi jalan yang curam dan terjal sebelum kita sampai ditempat Laguna tersebut.

Meski anda berjuang melawan jalan yang curam dan licin, usaha untuk menyaksikan Laguna yang akan ditawarkan sangat cantik dan tempat yang tersembunyi, itu semua harus diperjuangkan. Bila anda naik kapal dan ingin mencari pemandu ke Pulau Sempu tersebut, anda bisa mencarinya di kawasan Pantai Sendang biru.

Via:TravelIndonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar