Jendela Informasi Nusantara - Jendela Informasi Dunia - Berbagi Apa Saja dalam Indahnya Berbagi
Selasa, 23 September 2014
Home »
IPTEK
,
News
,
Teknologi
»
Teleskop Raksasa Sebesar 30 Kali Lapangan Bola
Dunia Informasi – Pemerintah Tiongkok saat ini sedang gencar-gencarnya merampungkan megaproyek teleskop terbesar di dunia. Besarnya 30 kali lapangan sepak bola.
Seperti dilansir Buiness Recorder, Senin 28 April 2014, Teleskop yang akan diberi nama Five-hundred-meter Aperture Spherical radio Telescope (FAST) itu akan tegak berdiri September 2016.
"Dengan diameter yang lebih besar dan akurasinya lebih tinggi, teleskop ini akan lebih baik dalam mendeteksi lebih jauh benda-benda angkasa," kata Nan Rendong, kepala proyek pembangunan teleskop FAST.
Kemegahan FAST akan mengungguli Observatorium Arecibo, di Amerika Serikat, baik dari segi luas serta kualitasnya.
Dilansir Want China Times, Kepala ilmuwan dari National Astronomy Observatory of China, Li Di menuturkan, FAST akan difasilitasi dengan 4.400 panel reflektif aktif yang masing-masingnya dapat disesuaikan untuk meningkatkan resolusi, sensitivitas, dan kecepatan menangkap benda luar angkasa.
FAST akan dibangun di Pingtang County, Provinsi Guizhou, Tiongkok. Penempatan di Guizhou dikarenakan daerah ini letaknya strategis, dengan adanya kawah-kawah alami yang bermanfaat pembangunan proyek FAST.
Selain itu, tempat yang dikelilingi oleh pegunungan membantu untuk memblok sinyal dari luar seperti ponsel, radar, dan satelit.
Saat ini, pembangunan teleskop terbesar di dunia itu baru mencapai tahap penanaman baja di sekelilingnya.
# via viva
Teleskop Raksasa Sebesar 30 Kali Lapangan Bola
Dunia Informasi – Pemerintah Tiongkok saat ini sedang gencar-gencarnya merampungkan megaproyek teleskop terbesar di dunia. Besarnya 30 kali lapangan sepak bola.
Seperti dilansir Buiness Recorder, Senin 28 April 2014, Teleskop yang akan diberi nama Five-hundred-meter Aperture Spherical radio Telescope (FAST) itu akan tegak berdiri September 2016.
"Dengan diameter yang lebih besar dan akurasinya lebih tinggi, teleskop ini akan lebih baik dalam mendeteksi lebih jauh benda-benda angkasa," kata Nan Rendong, kepala proyek pembangunan teleskop FAST.
Kemegahan FAST akan mengungguli Observatorium Arecibo, di Amerika Serikat, baik dari segi luas serta kualitasnya.
Dilansir Want China Times, Kepala ilmuwan dari National Astronomy Observatory of China, Li Di menuturkan, FAST akan difasilitasi dengan 4.400 panel reflektif aktif yang masing-masingnya dapat disesuaikan untuk meningkatkan resolusi, sensitivitas, dan kecepatan menangkap benda luar angkasa.
FAST akan dibangun di Pingtang County, Provinsi Guizhou, Tiongkok. Penempatan di Guizhou dikarenakan daerah ini letaknya strategis, dengan adanya kawah-kawah alami yang bermanfaat pembangunan proyek FAST.
Selain itu, tempat yang dikelilingi oleh pegunungan membantu untuk memblok sinyal dari luar seperti ponsel, radar, dan satelit.
Saat ini, pembangunan teleskop terbesar di dunia itu baru mencapai tahap penanaman baja di sekelilingnya.
# via viva
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar