Jendela Informasi Nusantara - Jendela Informasi Dunia - Berbagi Apa Saja dalam Indahnya Berbagi
Sabtu, 05 April 2014
Home »
News
,
Wisata
»
Eropa Utara, Destinasi Wisata Termahal di Dunia
Wisatawan Indonesia yang berwisata ke Eropa Utara kemungkinan harus membayar lebih banyak. Sebab, empat kota di Skandinavia masuk dalam sepuluh kota destinasi wisata termahal di dunia.
Hasil tersebut berdasarkan laporan perbandingan biaya TripAdvisor yang dirilis baru-baru ini. Laporan TripAdvisor TripIndex Room Service tahunan kedua membandingkan biaya rata-rata menginap semalam di hotel serta biaya layanan kamar di 48 destinasi wisata populer di seluruh dunia. Studi ini menghitung harga club sandwich yang dipesan lewat layanan kamar, mencuci satu kemeja, dan harga sebotol air, kacang, botol mini vodka, serta sekaleng kola yang ada di minibar.
Eropa secara keseluruhan mendominasi daftar destinasi wisata paling mahal. Enam dari sepuluh yang paling mahal ada di Eropa. Helsinki di Finlandia dan Oslo di Norwegia ada di urutan pertama dan kedua. Sementara itu, Zurich, Stockholm, dan Paris menempati urutan keempat, kelima, dan keenam. Seoul adalah satu-satunya kota non-Eropa yang masuk dalam lima destinasi wisata paling mahal.
Dalam daftar yang paling mahal, sepertinya layanan kamar mahal dan tarif kamar hotel mahal berpindah-pindah dengan delapan tujuan wisata tetap berada di 10 besar. Namun kali ini, New York City menggantikan Helsinki sebagai tujuan wisata dengan harga paling mahal dengan total biaya Rp 5.026.657 dibandingkan dengan Helsinki Rp 3.370.863, yang turun ke posisi kedelapan.
Daftar destinasi TripIndex internasional terdiri dari destinasi utama dengan 48 dari 50 negara yang menerima jumlah terbesar pengunjung internasional. Data dikumpulkan oleh UNWTO pada tahun 2013. Tarif kamar hotel menentukan biaya rata-rata satu malam menginap di hotel bintang 4 dan 4,5 di masing-masing tujuan wisata antara tanggal 1 Juni hingga 31 Agustus 2014.
Harga TripIndex Room Service didasarkan item di setiap destinasi untuk mewakili barang dan jasa tak terduga yang umum wisatawan dapat ketahui selama menginap di sebuah hotel. Item tersebut club sandwich, laundry satu kemeja, serta minibar yang terdiri dari sebotol air mineral, kacang, botol mini vodka, dan sekaleng kola.
Harga ditentukan dari rata-rata biaya (diambil dari harga minimal dari enam hotel hingga 10 hotel), didata dari sepuluh hotel terbaik kategori hotel bintang empat dalam masing-masing fitur destinasi. Sepuluh hotel terbaik tersebut diperingkatkan berdasarkan TripAdvisor Popularity Index. Hotel-hotel tersebut dipilih dari Index Popularitas antara tanggal 27 Januari hingga 20 Februari 2014.
Harga-harga dari semua item bersumber dari hotel yang sama, bila memungkinkan, sebelum harga rata-rata dikalkulasikan. Harga-harga tersebut sudah termasuk pajak penjualan dan harga pelayanan, sesuai harga yang berlaku. Harga diambil dalam harga yang berlaku antara 3 Februari 2014 dan 20 Februari 2014 dan tingkat konversi mata uang diambil pada tanggal 17 Februari 2014.
sumber
Eropa Utara, Destinasi Wisata Termahal di Dunia
Wisatawan Indonesia yang berwisata ke Eropa Utara kemungkinan harus membayar lebih banyak. Sebab, empat kota di Skandinavia masuk dalam sepuluh kota destinasi wisata termahal di dunia.
Hasil tersebut berdasarkan laporan perbandingan biaya TripAdvisor yang dirilis baru-baru ini. Laporan TripAdvisor TripIndex Room Service tahunan kedua membandingkan biaya rata-rata menginap semalam di hotel serta biaya layanan kamar di 48 destinasi wisata populer di seluruh dunia. Studi ini menghitung harga club sandwich yang dipesan lewat layanan kamar, mencuci satu kemeja, dan harga sebotol air, kacang, botol mini vodka, serta sekaleng kola yang ada di minibar.
Eropa secara keseluruhan mendominasi daftar destinasi wisata paling mahal. Enam dari sepuluh yang paling mahal ada di Eropa. Helsinki di Finlandia dan Oslo di Norwegia ada di urutan pertama dan kedua. Sementara itu, Zurich, Stockholm, dan Paris menempati urutan keempat, kelima, dan keenam. Seoul adalah satu-satunya kota non-Eropa yang masuk dalam lima destinasi wisata paling mahal.
Dalam daftar yang paling mahal, sepertinya layanan kamar mahal dan tarif kamar hotel mahal berpindah-pindah dengan delapan tujuan wisata tetap berada di 10 besar. Namun kali ini, New York City menggantikan Helsinki sebagai tujuan wisata dengan harga paling mahal dengan total biaya Rp 5.026.657 dibandingkan dengan Helsinki Rp 3.370.863, yang turun ke posisi kedelapan.
Daftar destinasi TripIndex internasional terdiri dari destinasi utama dengan 48 dari 50 negara yang menerima jumlah terbesar pengunjung internasional. Data dikumpulkan oleh UNWTO pada tahun 2013. Tarif kamar hotel menentukan biaya rata-rata satu malam menginap di hotel bintang 4 dan 4,5 di masing-masing tujuan wisata antara tanggal 1 Juni hingga 31 Agustus 2014.
Harga TripIndex Room Service didasarkan item di setiap destinasi untuk mewakili barang dan jasa tak terduga yang umum wisatawan dapat ketahui selama menginap di sebuah hotel. Item tersebut club sandwich, laundry satu kemeja, serta minibar yang terdiri dari sebotol air mineral, kacang, botol mini vodka, dan sekaleng kola.
Harga ditentukan dari rata-rata biaya (diambil dari harga minimal dari enam hotel hingga 10 hotel), didata dari sepuluh hotel terbaik kategori hotel bintang empat dalam masing-masing fitur destinasi. Sepuluh hotel terbaik tersebut diperingkatkan berdasarkan TripAdvisor Popularity Index. Hotel-hotel tersebut dipilih dari Index Popularitas antara tanggal 27 Januari hingga 20 Februari 2014.
Harga-harga dari semua item bersumber dari hotel yang sama, bila memungkinkan, sebelum harga rata-rata dikalkulasikan. Harga-harga tersebut sudah termasuk pajak penjualan dan harga pelayanan, sesuai harga yang berlaku. Harga diambil dalam harga yang berlaku antara 3 Februari 2014 dan 20 Februari 2014 dan tingkat konversi mata uang diambil pada tanggal 17 Februari 2014.
sumber
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar