Jendela Informasi Nusantara - Jendela Informasi Dunia - Berbagi Apa Saja dalam Indahnya Berbagi
Kamis, 28 Agustus 2014
Home »
News
,
Otomotif
»
Lebih Murah dari Xenia, Ini Calon Jagoan Baru Daihatsu
Dunia Informasi – Di tengah gempuran banyak lawan, Xenia yang menjadi tulang punggung Daihatsu di Indonesia terdesak. Daihatsu pun diam-diam tengah mempersiapkan jagoan baru mereka. Mobil itu dipercaya akan lebih murah dibanding Xenia.
Sebenarnya, rumor terkait hal itu sudah terdengar sejak tahun 2012 silam saat Daihatsu memperlihatkan mobil konsep Ultra Functional Compact (UFC) di Indonesia International Motor Show.
Ketika itu, seorang pejabat Daihatsu mengatakan kalau pun mobil ini akan diproduksi, UFC akan ditempatkan sebagai adik dari Xenia. Ketika itu mereka tengah meriset pasar mobil ini.
Sebuah MPV yang lebih murah dibanding Xenia memang dianggap perlu. Bukan apa-apa, ketika diluncurkan di 2004 silam, harga Xenia dimulai dari Rp 68 jutaan, tapi kini sudah merangkak naik lebih dari dua kali lipat.
Pada konsep UFC, platform yang digunakan adalah Ayla yang hadir dengan 4 keutamaan. Pertama mengaplikasi model MPV, High Ground Clearance, Flexible Seat, dan Fuel Efficient.
Salah satu yang menjadi daya tarik yaitu pintu sliding door tanpa pilar, yang mempermudah penumpangnya untuk keluar masuk mobil. Untuk kabin dalam, inovasi seat arranggement ultra flexible dengan remote, membuat pengaturan posisi jok menjadi lebih praktis, komposisi jok juga dapat memperluas ruang bagasi yang sudah didesain ekstra besar.
Kursi kedua tidak dilipat, tapi maju ke depan seperti memeluk belakang kursi depan. Menariknya UFC tidak menggunakan pilar B.
Sebagai penyokong unsur kenyamanan, satu unit In-Desk Console Monitor Tablet berukuran besar, dapat mensuplai ragam informasi fungsi dan fitur yang terdapat di UFC Concept Car.
Mobil kompak dengan dimensi eksterior 4,050 x 1,695 x 1,585 semakin terlihat gagah dengan ground clearence yang tinggi (190mm).
Soal performa, Daihatsu juga sudah memperhitungkannya dengan mengaplikasikan mesin Multi Purpose Vehicle 1.300cc 4 silinder DOHC, berpadu dengan teknologi water cooled. Tapi itu belum fixed.
Di Indonesia International Motor Show tahun berikutnya, hadir UFC-2 concept (Ultra Function Compact 2) yang digadang-gadang sebagai mobil keluarga dengan harga terjangkau.
Daihatsu UFC-2 concept memiliki dimensi panjang 3.900 mm, lebar 1.690 mm dan tinggi 1.620 mm dengan jarak sumbu roda 2.750 mm. Kendaraan tersebut mengawali debut pada ajang Indonesia International Motor Show 2013.
Kehadiran adik Xenia ini tentu saja akan melawan Datsun GO+ Panca yang merupakan MPV murah dari Nissan Motor Indonesia bila diproduksi nanti.
Dan sebagai pamungkas, di Indonesia International Motor Show yang akan digelar pertengahan September nanti, calon adik Xenia ini kembali akan dipamerkan oleh Daihatsu. Labelnya: UFC-3.
“Namanya adalah UFC 3, lanjutan dari mobil konsep UFC 2 yang sudah diperkenalkan pada IIMS tahun 2013 lalu,” ungkap Amelia Tjandra, Marketing Director PT. ADM.
Meski tidak menyebut spesifikasinya, namun ia memastikan bahwa mobil tersebut sudah semakin nyata untuk diproduksi massal “Masih konsep dan belum diluncurkan. Tapi wujudnya sekarang sudah semakin mendekatai dengan kenyataan,” tambahnya.
Sebagai adik dari Daihatsu Xenia, maka ia menyatakan bahwa mobil ini nantinya akan tetao mempergunakan konsep 3 baris “Tapi baris ketiganya tetap nyaman. Kita mau baris ketiganya hanya untuk anak-anak tapi yang dewasa juga nantinya masih bisa mempergunakan,” ungkapnya.
Sayang, penjelasan lebih lanjut dari mobil ini masih belum diperkenalkan secara gamblang “Nanti saja, ada waktunya nanti. Akan ada beberapa mobil konsep yang pasti akan kami perkenalkan,” tutupnya.
# via mobil123
Lebih Murah dari Xenia, Ini Calon Jagoan Baru Daihatsu
Dunia Informasi – Di tengah gempuran banyak lawan, Xenia yang menjadi tulang punggung Daihatsu di Indonesia terdesak. Daihatsu pun diam-diam tengah mempersiapkan jagoan baru mereka. Mobil itu dipercaya akan lebih murah dibanding Xenia.
Sebenarnya, rumor terkait hal itu sudah terdengar sejak tahun 2012 silam saat Daihatsu memperlihatkan mobil konsep Ultra Functional Compact (UFC) di Indonesia International Motor Show.
Ketika itu, seorang pejabat Daihatsu mengatakan kalau pun mobil ini akan diproduksi, UFC akan ditempatkan sebagai adik dari Xenia. Ketika itu mereka tengah meriset pasar mobil ini.
Sebuah MPV yang lebih murah dibanding Xenia memang dianggap perlu. Bukan apa-apa, ketika diluncurkan di 2004 silam, harga Xenia dimulai dari Rp 68 jutaan, tapi kini sudah merangkak naik lebih dari dua kali lipat.
Pada konsep UFC, platform yang digunakan adalah Ayla yang hadir dengan 4 keutamaan. Pertama mengaplikasi model MPV, High Ground Clearance, Flexible Seat, dan Fuel Efficient.
Salah satu yang menjadi daya tarik yaitu pintu sliding door tanpa pilar, yang mempermudah penumpangnya untuk keluar masuk mobil. Untuk kabin dalam, inovasi seat arranggement ultra flexible dengan remote, membuat pengaturan posisi jok menjadi lebih praktis, komposisi jok juga dapat memperluas ruang bagasi yang sudah didesain ekstra besar.
Kursi kedua tidak dilipat, tapi maju ke depan seperti memeluk belakang kursi depan. Menariknya UFC tidak menggunakan pilar B.
Sebagai penyokong unsur kenyamanan, satu unit In-Desk Console Monitor Tablet berukuran besar, dapat mensuplai ragam informasi fungsi dan fitur yang terdapat di UFC Concept Car.
Mobil kompak dengan dimensi eksterior 4,050 x 1,695 x 1,585 semakin terlihat gagah dengan ground clearence yang tinggi (190mm).
Soal performa, Daihatsu juga sudah memperhitungkannya dengan mengaplikasikan mesin Multi Purpose Vehicle 1.300cc 4 silinder DOHC, berpadu dengan teknologi water cooled. Tapi itu belum fixed.
Di Indonesia International Motor Show tahun berikutnya, hadir UFC-2 concept (Ultra Function Compact 2) yang digadang-gadang sebagai mobil keluarga dengan harga terjangkau.
Daihatsu UFC-2 concept memiliki dimensi panjang 3.900 mm, lebar 1.690 mm dan tinggi 1.620 mm dengan jarak sumbu roda 2.750 mm. Kendaraan tersebut mengawali debut pada ajang Indonesia International Motor Show 2013.
Kehadiran adik Xenia ini tentu saja akan melawan Datsun GO+ Panca yang merupakan MPV murah dari Nissan Motor Indonesia bila diproduksi nanti.
Dan sebagai pamungkas, di Indonesia International Motor Show yang akan digelar pertengahan September nanti, calon adik Xenia ini kembali akan dipamerkan oleh Daihatsu. Labelnya: UFC-3.
“Namanya adalah UFC 3, lanjutan dari mobil konsep UFC 2 yang sudah diperkenalkan pada IIMS tahun 2013 lalu,” ungkap Amelia Tjandra, Marketing Director PT. ADM.
Meski tidak menyebut spesifikasinya, namun ia memastikan bahwa mobil tersebut sudah semakin nyata untuk diproduksi massal “Masih konsep dan belum diluncurkan. Tapi wujudnya sekarang sudah semakin mendekatai dengan kenyataan,” tambahnya.
Sebagai adik dari Daihatsu Xenia, maka ia menyatakan bahwa mobil ini nantinya akan tetao mempergunakan konsep 3 baris “Tapi baris ketiganya tetap nyaman. Kita mau baris ketiganya hanya untuk anak-anak tapi yang dewasa juga nantinya masih bisa mempergunakan,” ungkapnya.
Sayang, penjelasan lebih lanjut dari mobil ini masih belum diperkenalkan secara gamblang “Nanti saja, ada waktunya nanti. Akan ada beberapa mobil konsep yang pasti akan kami perkenalkan,” tutupnya.
# via mobil123
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar