Jendela Informasi Nusantara - Jendela Informasi Dunia - Berbagi Apa Saja dalam Indahnya Berbagi
Kamis, 18 Oktober 2012
Brio MPV atau Brio Sedan Terlebih Dahulu?
Brio MPV atau Brio Sedan Terlebih Dahulu?
Honda Thailand melalui situsnya memampangkan sebuah poster besar berupa enam mobil deret atas-bawah yang salah satunya cukup misterius dan terselubung. Dari lekuk halusnya terlihat bahwa bentuk mobil yang berada di deret bawah itu adalah sedan.
Jika merunut pada deret atas bawah yang diawali dengan Honda City dan City CNG, lalu Jazz dan Jazz hybrid, maka si mobil misterius itu ada di bawah Brio yang notabene berarti Brio sedan. Mungkinkah?
Sementara itu, Honda di Indonesia melalui Honda Prospect Motor sedianya akan lebih dulu meluncurkan MPV, yang di tengah waktu produksinya ini masih menunggu tuntasnya regulasi mobil murah ramah lingkungan dari pemerintah.
"MPV baru, sekilas mirip Freed. Namanya Brio juga. Cuma nanti ada ekstensinya, nama tambahan. (Diproduksi) nanti selepas Brio hatchback," ungkap sumber Honda, Sabtu (8/9) di Jakarta.
Sementara itu, PT Honda Prospect Motor dalam pencanangan pembangunan pabrik perakitan kedua di Karawang, 4 Juni lalu, sempat mengutarakan akan membangun MPV kecil baru yang kemudian dikaitkan dengan Brio MPV. Takanobu Ito selaku President, Chief Executive Officer, and Representative Director Honda (Pusat), kala itu hanya menyampaikan petunjuk-petunjuk kecil.
"Tahap selanjutnya, kami mempersiapkan model baru di pasar otomotif Indonesia. Mulai dari Brio, hingga MPV kecil baru, dengan harga terjangkau, yang akan diproduksi di pabrik baru ini," ungkapnya kala itu.
Brio sedan dikabarkan akan diluncurkan di Thailand akhir tahun ini. Namun, jika regulasi mobil murah ramah lingkungan Indonesia ternyata belum tuntas juga hingga tahun depan, yang antara lain dengan syarat bahwa mobil harus dirakit di sini dan 80 persen kandungan lokal, maka apakah mungkin Honda lengkapi produksi dengan lebih dulu mendatangkan sedan dari Thailand?
Honda Indonesia sendiri sudah siap dengan syarat-syarat awal termasuk pabrik baru di Karawang. Namun, soal sedan, pihak Honda ternyata tidak menutup kemungkinan atas hal itu. "Kita bisa saja membuat (sedan Brio)," ungkap Presiden Direktur PT Honda Prospect Motor Tomoki Uchida dalam sesuatu kesempatan.(kpl/why/bun)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar